Dukung UMKM dan Wisata, Camat Ngombol Hadiri Festival Layang-Layang Internasional

By administrator 07 Jul 2025, 12:18:19 WIB Kegiatan

Berita Terkait

Berita Populer

Dukung UMKM dan Wisata, Camat Ngombol Hadiri Festival Layang-Layang Internasional

Keterangan Gambar : Camat Ngombol saat hadiri kegiatan


Ngombol, 6 Juli 2025 – Camat Ngombol, Adi Pawoko, S.STP., M.Si., menghadiri Festival Layang-Layang yang diselenggarakan di kawasan wisata Pantai Ketawang, Kabupaten Purworejo, sebagai tamu undangan. Kegiatan berskala internasional ini secara resmi dibuka oleh Bupati Purworejo, Hj. Yuli Hastuti, S.H., dan menjadi magnet tersendiri bagi wisatawan serta pecinta layang-layang dari berbagai daerah dan negara.

Festival ini diikuti oleh peserta dari berbagai kota di Indonesia, bahkan dari beberapa negara sahabat. Ragam layang-layang dengan bentuk unik, kreatif, dan warna-warni menghiasi langit Pantai Ketawang, menciptakan pemandangan yang memukau dan memanjakan mata pengunjung. Mulai dari layang-layang tradisional berbentuk naga, burung, hingga layang-layang modern berukuran raksasa, semuanya tampil memikat dan menjadi daya tarik utama festival.

Tidak hanya menyuguhkan pertunjukan layang-layang, festival ini juga dirangkaikan dengan hiburan kesenian lokal, seperti pentas tari tradisional dan pertunjukan musik rakyat yang mengangkat kekayaan budaya Purworejo. Suasana pantai semakin semarak dengan gelaran bazar UMKM Kabupaten Purworejo yang menghadirkan beragam produk unggulan daerah, mulai dari kerajinan tangan, makanan khas, hingga produk olahan kreatif lainnya.

UMKM Kecamatan Ngombol yang tergabung dalam gerakan “Ngombol Jempol” turut ambil bagian aktif dalam kegiatan ini. Mereka menampilkan berbagai produk lokal, seperti makanan olahan, kerajinan rumah tangga, serta hasil produksi ekonomi kreatif warga. Stand “Ngombol Jempol” menjadi salah satu pusat perhatian pengunjung, karena menyajikan produk dengan kualitas yang tidak kalah saing, serta menggambarkan semangat pemberdayaan ekonomi masyarakat di tingkat desa.

Kehadiran Camat Ngombol dalam festival ini merupakan bentuk dukungan langsung dari Pemerintah Kecamatan terhadap pengembangan sektor pariwisata dan pemberdayaan UMKM lokal. Dalam kesempatan tersebut, Camat Ngombol menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan yang tidak hanya mempromosikan potensi wisata di kabupaten purworejo khususnya di Pantai Ketawang, tetapi juga memberi ruang bagi pelaku UMKM dan seniman lokal untuk berkembang dan dikenal lebih luas.

Festival layang-layang ini diharapkan menjadi agenda tahunan yang mampu menarik wisatawan domestik maupun internasional, sekaligus menggerakkan ekonomi masyarakat pesisir dan sekitarnya. Sinergi antara budaya, wisata, dan ekonomi kreatif seperti ini menjadi langkah nyata dalam mewujudkan Purworejo yang lebih maju dan berdaya saing.

-FA




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment