BULAN DONOR DARAH PMI DI KECAMATAN NGOMBOL

By Bregodo AwuAwu Langit 20 Jul 2023, 08:59:38 WIB Kegiatan
BULAN DONOR DARAH PMI DI KECAMATAN NGOMBOL

Rabu 12 Juli 2023, Bertempat di Aula Kantor Kecamatan Ngombol, telah dilaksanakan kegiatan donor darah, kegiatan tersebut rutin diadakan karena menjadi agenda tetap bagi PMI Purworejo.kegiatan tersebut diadakan rutin karena untuk menjaga ketersediaan darah yang ada di PMI Purworejo.

Sebelum dilaksanakan pengambilan darah dari calon pendonor, tim medis terlebih dahulu melakukan skrining terhadap calon pendonor darah untuk memastikan bahwa calon pendonor dalam kondisi yang prima. Camat Ngombol, Bangun Erlangga Ibrahim SSTP MM yang turut mendonorkan darahnya pada kegiatan itu juga sangat mengapresiasi kegiatan yang digagas oleh PMI Kabupaten Purworejo tersebut. 

Dari hasil Donor dara pada hari ini Rabu 12 Juli 2023 didapat 49 Donatur baik dari masyarakat umum maupun jajaran pegawai Kecamatan Ngombol yaitu Laki-laki 37 Orang, Perempuan 12 Orang, Tidak bisa donor 8 Orang dengan hasil Golongan Darah A: 19 Kantong, Golongan darah B: 12 Kantong, Golongan darah O : 15 Kantong, Golongan darah AB 3 Kantong.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment