Rakor Pembahasan Rancangan Akhir RKPD Kabupaten Purworejo Tahun 2026 dan Rancangan Perubahan RKPD Kabupaten Purworejo Tahun 2025

By Bregodo AwuAwu Langit 26 Mar 2025, 10:00:57 WIB Kegiatan
Rakor Pembahasan Rancangan Akhir RKPD Kabupaten Purworejo Tahun 2026 dan Rancangan Perubahan RKPD Kabupaten Purworejo Tahun 2025

Purworejo, 25 Maret 2025 - Rakor Pembahasan Rancangan Akhir RKPD Kabupaten Purworejo Tahun 2026 dan Rancangan Perubahan RKPD Kabupaten Purworejo Tahun 2025. Rapat dibuka oleh Kepala Bapperida Bapak Heri Rahardjo dan dilanjutkan pengarahan oleh Pjs. Sekda Kabupaten Purworejo Bapak Drs. Ahcmad Kurniawan Kadir, MPA. Dalam arahannya disampaikan bahwa penyusunan rancangan akhir RKPD Kabupaten Purworejo Tahun 2026 sudah masuk ke minggu ke empat bulan Maret 2025, dan selanjutnya akan dilakukan sinkronisasi dengan DPRD dan diharapkan sudah diakomodir usulan-usulan dari DPRD dan akan dibuka ruang tidak hanya di RKPD saja tetapi juga diruang pembahasan KUAPPAS. Selanjutnya untuk penyusunan Rancangan Perubahan RKPD Kabupaten Purworejo Tahun 2026 akan dilaksanakan lebih awal dari waktu yang normal. 
Disampaikan juga oleh Pj Sekda terkait kerangka pendanaan Tahun 2026 yang didalamnya disampaikan adanya defisit anggaran. Untuk perubahan APBD Tahun 2025 akan dilaksanakan berdasarkan Perpres 201 Tahun 2024 tentang Rincian APBN 2025 yg mana terdapat amanat unt infrastruktur dihold dahulu, lnpres 1 tentang pelaksanaan APBN dan APBD Tahun 2025, Skep Menkeu Tahun 2025 tentang rincial alokasi dana transfer, Permendagri 12/2024 tentang pedoman penyusunan RKPD Tahun 2025, SE Mendagri tentang penyusunan dan arah kebijakan melalui perubahan RKPD Tahun 2025. 

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment