CAMAT NGOMBOL MENGHADIRI ACARA PENGETAN JUMENENGAN DI PENDOPO KABUPATEN PURWOREJO
DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PURWOREJO KE 192

By Bregodo AwuAwu Langit 01 Mar 2023, 23:53:10 WIB Kegiatan
CAMAT NGOMBOL MENGHADIRI ACARA PENGETAN JUMENENGAN DI PENDOPO KABUPATEN PURWOREJO

Puncak Peringatan Hari Jadi Ke 192 Kabupaten Purworejo ditandai dengan Pengetan Jumenengan, Minggu (27/02/2023) malam, di Pendopo Kabupaten Purworejo. Hadir langsung dalam acara sakral tersebut Bupati RH Agus Bastian SE MM, Wabup Hj Yuli Hastuti SH, Ketua Komisi VII DPR RI Sugeng Suparwoto, Perwakilan Direktorat Event Daerah Kemenparekraf Trindiana M Tikupasang, Pelaksana Badan Otorita Borobudur Yusuf Hartanto, Jajaran Forkopimda beserta istri, para kepala Perangkat Daerah, serta RH Budhi Sardjono BE yang merupakan keturunan RAA Tjokronegoro.

 

Dalam sambutan berbahasa Jawa, Bupati RH Agus Bastian SE MM mengucapkan terimakasih kepada para tamu undangan dan mengapresiasi semua pihak terkait yang telah ikut serta dalam pembangunan Kabupaten Purworejo. ”Ada rasa dan kegembiraan yang luar biasa di hati, karena dukungan yang besar dari masyarakat di seluruh wilayah Purworejo. Semuanya dapat berjalan dengan lancar,” ungkapnya.

 

 

https://purworejokab.go.id/web/read/2662/diwarnai-penyerahan-kekancingan-pengetan-jumenengan-berlangsung-sakral.html




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment