Camat Ngombol Pimpin Staff Meeting, Evaluasi Kinerja Awal Tahun 2026

By administrator 19 Jan 2026, 11:22:21 WIB Kegiatan
Camat Ngombol Pimpin Staff Meeting, Evaluasi Kinerja Awal Tahun 2026

Pada Senin, 10 Januari 2026, Camat Ngombol memimpin kegiatan staff meeting Kecamatan Ngombol yang dilaksanakan di Kantor Kecamatan Ngombol. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh jajaran pegawai sebagai forum koordinasi dan evaluasi kinerja.

Dalam staff meeting tersebut dibahas evaluasi kinerja pegawai pada bulan Januari 2026, meliputi capaian pelaksanaan tugas, kedisiplinan, serta efektivitas pelayanan kepada masyarakat. Camat Ngombol, Adi Pawoko, S.STP., M.Si., menekankan pentingnya komitmen, tanggung jawab, dan peningkatan kinerja aparatur guna mendukung kelancaran penyelenggaraan pemerintahan di tingkat kecamatan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh pegawai dapat melakukan perbaikan berkelanjutan serta meningkatkan profesionalisme dalam menjalankan tugas dan fungsi masing-masing.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment