Bantu Sesama : PMI Kabupaten Purworejo Kolaborasi dengan PMI Kecamatan Ngombol Laksanakan Kegiatan Rutin Donor Darah

By administrator 17 Apr 2025, 10:25:21 WIB Kegiatan
Bantu Sesama : PMI Kabupaten Purworejo Kolaborasi dengan PMI Kecamatan Ngombol Laksanakan Kegiatan Rutin Donor Darah

Keterangan Gambar : Pelaksanaan kegiatan donor darah di Aula Kantor Kecamatan Ngombol


Ngombol, Purworejo -  Rabu 16 Maret 2025

PMI Kabupaten Purworejo berkolaborasi dengan PMI Kecamatan Ngombol melaksanakan kegiatan rutin Donor Darah  di Aula Kantor  Kecamatan Ngombol. Kegiatan Donor Darah ini bertujuan untuk menjaga ketersedian stock darah di PMI Kabupaten Purworejo.meningkatkan serta meningkatkan kepedulian sosial masyarakat kecamatan ngombol dan untuk membantu manusia yang sedang membutuhkan darah mengingat semboyan donor darah Palang Merah Indonesia adalah “Setetes Darah Kita, Nyawa Bagi Sesama.”.

Dari kegiatan tersebut dapat kami informasikan bahwa jumlah pendonor yang hadir adalah sebanyak 69 orang dengan rincian sebagai berikut :

  • Jumlah pendonor laki – laki sebanyak 40 orang.
  • Jumlah pendonor perempuan sebanyak 22 orang.
  • Jumlah pendonor yang tidak memenuhi syarat sebanyak 7 orang.

Dan berikut kami informasikan rincian perolehan kantong darah dengan klasifikasi golongan darah sebagai berikut:

  • Golongan darah A sebanyak 13 kantong.
  • Golongan darah B sebanyak 18 kantong.
  • Golongan darah O sebanyak 24 kantong.
  • Golongan darah AB sebanyak 7 kantong.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Staff Kecamatan Ngombol, Koramil Ngombol, Polsek Ngombol, Perangkat Desa, Puskesmas, serta pendonor dari kalangan Masyarakat Umum di Wilayah Kecamatan Ngombol.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment