Rapat Kerja TP PKK Desa se-Glondongan Keburuhan

By administrator 20 Mei 2025, 12:40:46 WIB Kegiatan
Rapat Kerja TP PKK Desa se-Glondongan Keburuhan

Pada hari Selasa, 20 Mei 2025, bertempat di Balai Desa Depokrejo, telah dilaksanakan Rapat Kerja TP PKK Desa se-Glondongan Keburuhan. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh perwakilan TP PKK desa dalam lingkup Glondongan Keburuhan.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Ketua TP PKK Kecamatan Ngombol beserta Pokja II, yang memberikan arahan dan pendampingan teknis dalam penyusunan program kerja. Selain itu, kegiatan juga dihadiri oleh Kepala Desa Glondongan, yang turut memberikan dukungan terhadap peran aktif TP PKK dalam pemberdayaan masyarakat desa.

Rapat kerja ini bertujuan menyusun dan menyelaraskan program tahunan, memperkuat koordinasi antardesa, serta meningkatkan efektivitas pelaksanaan 10 Program Pokok PKK.
Melalui kegiatan ini, diharapkan TP PKK dapat semakin solid dan berkontribusi nyata dalam mendukung pembangunan keluarga sejahtera dan masyarakat mandiri.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment